Dukungan Para Istri untuk Pasangan Zainal Abidin-Yusrizal

Kotabumi (HS) – Dukungan kepada para suami ditunjukkan dua istri ini. Hj. Masnah Zainal Abidin, didampingi Ibu Panca Nanda beserta rombongan, menyambangi Majelis Ta’lim se-kelurahan Bukit Kemuning, Kecamatan Bukit Kemuning, Kabupaten Lampung Utara, di kediaman salah seorang tokoh masyarakat setempat, Selasa, (20/02/18).

Disampaikan Eliawati, kehadiran Hj. Masnah Zainal Abidin sebagai pembina Majelis Siger Maghfiroh di hadapan seluruh pengurus Majelis Ta’lim yang ada di Kelurahan Bukit Kemuning memberikan semangat dan nuansa baru bagi perkembangan syiar agama Islam di daerah tersebut.

“Ibu Hj. Masnah merupakan panutan kami selama ini. Namun, disebabkan kesibukan beliau, baru kali ini kita dapat berkesempatan bertemu dan menyampaikan apa yang menjadi berbagai persoalan yang ada selama ini,” tutur Eliawati.

Sementara itu, Hj. Masnah Zainal Abidin menyampaikan bahwa pentingnya untuk terus meningkatkan syiar Agama Islam melalui beragam kegiatan keagamaan.

“Majelis Ta’lim merupakan suatu sarana yang efektif dalam hal meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT sekaligus mempererat jalinan persaudaraan antarsesama manusia. Oleh karena itu, kita harus terus mempertahankan keberlangsungan majelis.ta’lim di tengah berbagai kendala yang ada,” papar Hj. Masnah.

Dalam kesempatan tersebut, Dedy Andrianto, politisi kabupaten setempat yang mendampingi Hj. Masnah Zainal Abidin, menyampaikan visi, misi Program Bangkit Berzaya terkait dengan komitmen untuk terus istiqomah dalam menyiarkan ajaran Agama Islam serta meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT.

“Memasuki masa kampanye jelang pelaksanaan Pilkada Lampura 27 Juni 2018 mendatang, Calon Bupati Hi.Zainal Abidin dan Calon Wakil Bupati M. Yusrizal berpesan agar kita senantiasa menegakkan kebenaran dan keadilan. Slogan Bangkit Berzaya mengandung makna berkomitmen penuh untuk terus Istiqomah dengan hati dan niat yg jujur guna meningkatkan pembangunan yang bermatra pada nilai-nilai keagamaan yang luhur,” ujar Dedy Andrianto.

Ditambahkan Dedy lebih lanjut, pelaksanaan pemerintahan dan pembangunan di Lampura pada masa mendatang senantiasa mengedepankan norma keagamaan dengan meningkatkan ketakwaan sebagai wujud ibadah yang diperintahkan oleh Allah SWT. (ef/di)

https://www.hariansumatera.com