Pencuri Jarah Kantor DPD KNPI Lampung Utara

Kotabumi – Kantor DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia Lampung Utara, Rabu (11/1/17), dimasuki pencuri.

Indra, salah satu pengurus KNPI Lampura, membenarkan telah terjadi pencurian di kantor yang beralamat di Jalan‎ Jendral Sudirman, Kotabumi, Lampung Utara. Ia menuturkan, baru menyadari peristiwa pencurian sekitar pukul 06.00 WIB.

Saat itu, dia baru bangun tidur dan melihat ponselnya sudah tidak ada didekatnya. Merasa curiga, akhirnya ia memeriksa kondisi semua ruangan. Benar saja, ketika diperiksa sejumlah barang berharga raib. “Saya waktu itu tidur di ruangan kantor bersama dengan tiga kawan lainnya,” ujar dia, saat ditemui di lokasi kejadian.‎

Indra, pengurus KNPI Lampung Utara, menyebutkan kerugian dari peristiwa pencurian di kantor DPD KNPI Lampung Utara ditaksir sekitar Rp 15 juta.

Adapun barang yang dicuri dari kantor bercat biru tersebut antara lain, dua unit handphone merek Vivo dan Samsung, ijazah SMA milik salah satu pengurus, sertifikat tanah, kartu NPWP, buku tabungan, kartu ujian pendaftran advokat, dan uang tunai Rp 650 ribu. ‎”Sementara hasil invetarisasi itu saja,”katanya.

Dirinya tidak mengetahui jumlah pelaku berapa orang dan kejadian pastinya. Diperkirakan, waktu pencurian diperkirakan pukul 03.00 hingga pukul 06.00 WIB.

Sebab, saat itu dirinya tidur terakhir kali, sedangkan kawan lainnya telah tidur lebih awal. Ia memperkirakan tempatnya itu kerap diincar oleh pencuri. Sebab, belum lama, tetangga kantor KNPI yang letaknya dibelakang, kehilangan satu unit motor. “Saya kira pelaku sudah lama mengincar. Belum lama sekitar dua bulan sebelumnya tetangga sebelah kantor hilang motor,” bebernya.

Kepolisian resor Lampung Utara telah melakukan olah tempat kejadian perkara, di kantor DPD KNPI Lampung Utara. Selain itu, pihaknya juga sudah meminta keterangan saksi. “Tadi setelah laporan korban, kita langsung lakukan olah TKP,” kata Kasat Reskrim Polres Lampung Utara, Ajun Komisaris Supriyanto Husin,

Sementara, Aiptu Suroto Kaur Identifikasi, Polres Lampung Utara menuturkan, pelaku pencurian dikantor DPD KNPI Lampura, diduga sebanyak dua orang. Mereka ditengarai masuk melalui jendel samping kantor dengan didongkelnya. “Tadi sudah kami olah TKP,” ujarnya (efry).

https://www.hariansumatera.com