Hj. Winarti Jenguk Keluarga Tertimpa Musibah Tenggelam

Menggala (HS) – Bupati Tulangbawang Hj. Winarti  bersama rombongan menjenguk  keluarga korban yang tertimpa musibah  tenggelam di Rawa Lembung bekas galian pasir yang berada di Kelurahan Menggala Selatan Kecamatan Menggala Kabupaten Tulangbawang, Selasa (7/8/2018)

Bunda Winarti, menyampaikan rasa belasungkawa, dan sangat prihatin atas musibah yang terjadi.

“Mohon maaf saya baru datang hari ini kesini karena baru sampai dari Dinas Luar,” ujarnya.

Pada kesempatan itu, Bupati Winati menyampaikan himbauan kepada para penambang pasir untuk dapat memberikan tanda atau pagar pada lokasi galian, sehingga kedepannya tidak lagi membahayakan.

“Ya saya himbau, karena kita juga menyadari, bahwa aktifitas ini pula merupakan mata pencarian masyarakat, jadi memang perlu penataan kedepan, dan ini tugas kita bersama untuk melakukan penataan dengan pihak-pihak terkait,” tukasnya.

Sementara itu, keluarga Korban Ermadi saat kehadiran Bupati Winarti menyampaikan ucapan terimakasih dan berpesan bilamana ada waktu dapat meluangkannya sedikit untuk berdoa bersama dikediaman rumah duka.

“Kita tahlilan selama tujuh hari kedepan, kalau ibu berkesempatan hadir mohon kehadirannya saat kita tahlilan,” harap Ermadi.

Dijelaskan, sebelumnya, Sabtu (4/8/18) terjadi peristiwa 4 orang meninggal tenggelam di Rawa Lebung bekas galian pasir yang berada di Kelurahan Menggala Selatan Kecamatan Menggala Kabupaten Tulangbawang,  tidak jauh dari kediaman para korban yang merupakan satu keluarga.

Dari data yang dihimpun, kejadian pada saat ke 4 orang korban  menggiring kerbau di bekas galian pasir yang berisi air, setibanya korban ditempat tujuan kemuadian 3 orang korban yakni Zahra, Elsa Dianti dan Elsi Dianti langsung mandi digalian bekas pasir tersebut, karna bekas galian tersebut cukup dalam ketiga anak itu tenggelam.

Mengetahui bahwa keponakan dan anak kandungnya telah tenggelam, Liana mencoba menyelamatkan ketiga orang anak tersebut,  namun  naas malah korban ikut tenggelam. (Gun)

https://www.hariansumatera.com